Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Kriminal

Pembobol Rumah Warga Ditangkap, Satu Masih Diburu Polisi

×

Pembobol Rumah Warga Ditangkap, Satu Masih Diburu Polisi

Sebarkan artikel ini
Tangkapan layar CCTV yang merekam pelaku pembobolan rumah warga, Kamis (9/11/2023). (pelitaharian.id/istimewa)
Medan, pelitaharian.id Unit Reserse Kriminal Polsek Percut Sei Tuan berhasil mengamankan seorang tersangka kawanan maling yang membobol rumah warga di Jalan M. Thakib Hasibuan Tembung Pasar 1 Tambak Rejo, Desa Amplas, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang. Pelaku diamankan pada Jumat, (10/11/2023) sekitar jam 15.00 WIB, tidak jauh dari rumah warga yang menjadi korban pencurian. Sementara satu pelaku pencurian masih dalam tahap pengejaran oleh kepolisian Sumatera Utara. Diberitakan sebelumnya, kawanan maling membongkar rumah warga pada Kamis (9/11/2023) sore hari jam 17.00 WIB saat penghuni rumah tidak ada di rumah. Korban, N Siregar yang pertama memasuki rumah terkejut melihat isi rumahnya berantakan. “Barang-barang di lemari semua kamar di keluarkan dan berantakan” jelas korban. Korban menduga pelaku masuk melalui jendela dengan merusak jerjak. Akibat kejadian itu, korban mengalami kerugian hingga Rp 25 juta. Sementara itu, dari rekaman CCTV yang diterima wartawan, tampak jelas pelaku membongkar isi rumah menggondol barang-barang berharga.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *